Langsung ke konten utama

EL DE ER

LDR atau el de er atau long distance relationship atau long distance relationshit atau lo dimana gue dimana relain-ship atau love in different religion atau apapun itu ya istilah kalian masing-masing. Akhir-akhir ini emang banyak keluar istilah tentang LDR saking fenomenal nya masalah hubungan yang terpisah akan jarak ini. Disini gue bukan mau berbagi pengalaman gue tentang LDR sih karena gue sendiri gak pernah ngerasain yang namanya hubungan terpisah jarak, maklum ya pacarannya sama tetangga sih. Bukan hubungan terpisah jarak yang ada tapi hubungan terpisah rasa. Dia benci gue cinta, sedih ya? Iya.
Jadi ini adalah penelitian gue tentang orang-orang yang pernah ngalamanin hubungan gak normal ini eh ralat deh, LDR sih normal normal aja tapi pelakunya ituloh yang gak normal. Kenapa gue bilang gak normal? Ya bayangin aja orang pacaran normal itu ya nyiumin pipi si pacar, orang LDR nyiumin LCD, sedih ya? Iya.
Berdasarkan pengelihatan gue tentang LDR ini gue pun menyimpulkan bahwa LDR ini terbagi menjadi 3 bagian. Ada LDR normal, LDR gak normal dan LDR lebay.

     LDR Normal
Hubungan ini terjadi saat mereka memang pacaran dulu sebelum akhirnya harus terpisah jarak. Contohnya pas kuliah mereka satu kota kemudian lulus dan kerja. Ceweknya kerja di Jakarta, cowoknya di planet mars. Nah sejak saat itulah mereka resmi menjadi pasangan LDR. Gue tahu kalian pasti bingung gimana mereka menjalin hubungan beda planet ini tapi gue gak bisa jelasin ke kalian karena gue sama kayak kalian…..bingung. Pasangan LDR ini harus siap menerima ejekan dari teman-teman meraka, ketika yang lain sibuk pacaran ya yang LDR harus sabar pacaran sama gadget sih. Sedih ya? Iya. Katanya sih, kata temen gue yang pernah LDR hubungan kayak gini tuh lebih mengesankan, mereka bisa ngerasain rindu yang bener-bener rindu dan ketika ketemu rasanya juga bakal lebih bahagia dari apapun. Penasaran? Cobain aja. Tapi godaannya juga lebih-lebih dari sekedar hubungan tanpa terpisah jarak. Gak usah gue jelasin lagi kali ya kalian juga mungkin udah paham kan masalah-masalah yang terjadi kalau LDR apalagi kalian yang pernah ngerasain LDR……

2.    LDR Gak Normal
Lanjut ke bagian LDR yang selanjutnya. LDR gak normal. Ini jelas kebalikannya dari bagian pertama diatas. Jadi biasanya ini terjadi sama pasangan-pasangan yang jatuh cinta pada pandangan pertama foto di media sosial. Banyakkan orang-orang yang sengaja nyari kenalan di dunia maya buat dijadiin pacar. Gak tanggung-tanggung deh nyari kenalannya sampe ke mereka yang tinggal di luar kota. Ibaratin aja ya pake medsos facebook, liat poto profilnya waaaww cantik langsung di add-confirm-chatting-tembak-jadian. Jadi LDR gak normal itu maksudnya mereka jadian dulu baru ketemu. Gue sih serem ya mau jadian sama orang yang sama sekali wujudnya aja gue belum liat apalagi tinggalnya jauh di luar kota. Kalau beruntung sih ternyata si partner itu orangnya cantik atau ganteng, ya sesuai dengan apa yang kita harapkan. Nah kalau ngga? Nyesel kan yang ada.

3.    LDR Lebay
LDR yang ini tuh biasanya terjadi sama anak osis yang masih labil. Misalnya mereka sama-sama tinggal di Bandung tapi beda sekolah dan mereka bilang itu LDR. Memang sih dalam fisika gak ada rumus ngitung jarak yang pasti untuk LDR tapi #plisatuhlah masih satu daerah juga cuma beda sekolah doang gak usah di bilang LDR keleuussss, lebay banget kan kesannya. Tapi anak-anak osis ini emang suka lebay ya kalau urusan percintaan. Dikit-dikit di update di medsos, heran deh. Gue sering liat anak osis update soal jodoh #plisatuhlah masih SMP juga! Bukan! Gue bukan sirik karena sampe sekarang gue jomblo, tapi ya gak pantes aja gitu loh ngeliatnya, masih bocah coy. Tapi ya jujur aja gue selalu jengah ngeliat anak osis yang suka galau gara-gara cinta apalagi itu anak SMP #plisatuhlah

Jadi itu dia beberapa analisa gue tentang LDR, mungkin masih banyak lagi kali ya tipe-tipe LDR yang mungkin kalian tahu. Jadi bisa share juga deh sama gue, sekalian nambah pengetahuan hahahaha :D
Oiya bentar lagi kan lebaran nih ya, jadi gue mau memohon maaf lahir batin sama kalian yang mungkin pernah ngerasa tersindir di dalam tulisan gue, tapi bersyukurlah kalian, itu artinya kalian udah jadi inspirator bagi gue hehehe.

Yaudah sih ya pokoknya minal aidzin walfaidzin, mohon maaf lahir batin. Salam ketjup mandja. Emuah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manis Pait Tukang Jarkom

Pernah denger istilah “Jarkom”? Pastilah ya pasti banget. Ini istilah paling fenomenal di kalangan anak SMA khususnya sih Mahasiswa. Gue sendiri pertama denger istilah ini pas jaman-jaman ospek kuliah, banyak benget yang ngomong “kalo ada info apa-apa jarkom ya” awalnya gue bingung sih apaan itu jarkom, tapi setelah gue nyari info ternyata jarkom ini sebenernya kata lain dari istilahnya anak alay “send all” yang lebih kekinian. Gitu. Sadar gak sadar istilah ini seolah menjadi bagian yang penting dalam kehidupan keseharian mahasiswa khususnya. Gue yakin banyak mahasiswa yang hampir tiap harinya keluar istilah ini dari mulut mereka, yaa apalagi mereka para aktivis kampus. Bener gak? Kata orang pinter sih (baca:Google) jarkom itu kependekan dari “jaringan komunikasi” dimana satu orang dalam organisasi harus menyampaikan informasi dengan cara menyebarkannya melalui media elektronik ke semua anggota di organisasi tersebut. Biasanya sih orang humas yang jadi tukang jarkom. Namanya humas k

Naskah Berita, Liputan Objek Wisata Situ Lengkong Panjalu

Sumber gambar: Google Objek wisata Situ Lengkong Panjalu merupakan perpaduan objek wisata alam, budaya dan ziarah yang terdapat di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Situ Lengkong Panjalu merupakan sebuah danau dengan luas 57,95 hektar dan kedalaman air sekitar 4 sampai 6 meter. Dengan menumpuh jarak 32 km dari Kota Ciamis kita sudah bisa sampai di tempat wisata ini.  Untuk masuk ke tempat wisata ini kita cukup merogoh kocek sebesar Rp. 3000/orang. Di tengah danau Situ Lengkong terdapat pulau yang disebut dengan Nusa Gede yang menjadi tujuan ziarah wisatawan. Nusa Gede pada awalnya merupakan pusat pemerintahan Kerajaan Panjalu dan kini di dalamnya terdapat makam Hariang Kencana yang merupakan anak dari Prabu Sanghyang Borosngora yang merupakan Raja Islam pertama di Kerjaan Panjalu. Masyarakat Panjalu sendiri menyebut Hariang Kencana sebagai Syekh Panjalu. Menurut cerita dari mulut ke mulut masyarakat sekitar bahwa air yang terdapat di danau Situ Panjalu merupakan tetesan ai

[CERPEN] Januari

Januari Oleh: Shela Gumilang Hari itu adalah hari ke empat di bulan Januari saat tanpa sengaja kita dipertemukan kembali di alun-alun kota setelah beberapa bulan tak bersua. Saat itu ku pikir rasaku padamu tak lagi sama seperti dulu, ku kira aku sudah mati rasa padamu, namun nyatanya setelah melihat senyummu itu hari-hariku seperti menjadi rusak dibuatnya. Hanya karena seulas senyum, aku dibuat menggila karenanya. Tapi apa kau tahu bahwa setelahnya juga aku merasa sakit? Sungguh tak ada yang lebih sakit ketika kita harus bertemu kembali namun seolah sebelumnya tak pernah terjadi apa-apa diantara kita. Kau hanya tersenyum kepadaku, lalu aku merasa semakin tak waras karenanya dan kau pergi lagi begitu saja tanpa sepatah kata pun. Aku melihatmu melangkah pergi saat itu, berjalan melewatiku tanpa sedikit pun ingin menatapku lagi sedangkan lidahku kelu tak mampu hanya sekedar untuk memanggil namamu. Hari berganti hari tapi bayangan tentang senyummu pagi itu seolah tak perna